Merangin Jambi, realitapublik.id- Penjabat (Pj) Bupati Merangin gelar Resepsi Kenegaraan dalam rangka memperingati hari Kemerdekan ke-79 Republik Indonesia, di Auditorium rumah dinas bupati Merangin, Sabtu malam (17/8).
Pj Bupati Menjelaskan, Rangkaian Acara Resepsi Kenegaraan tersebut Sebagai Wujud rasa Syukur atas terlaksananya rangkaian Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia, dan persembahan doa kepada para Pahlawan atau para pejuang bangsa, Jelasnya.
‘’Kemajuan suatu bangsa tidak hanya diukur dari aspek penyelenggaran pemerintahan saja, melainkan tidak terlepas dari dukungan dan partisipasi masyarkat,’’ujar Pj Bupati pada acara yang dihadiri Sekda Merangin Fajarman dan unsur Forkopimda Merangin tersebut.
Dalam membangun negeri sebagai wujud cita-cita para pejuang bangsa lanjut H Mukti, terbentang sejumlah persoalan dan tantangan menjadi catatan bersama. Sebagai wujud rasa syukur tentunya wajib meneruskan perjuangan para pahlawan.
Teruskan perjuangan itu dengan mengembangkan kemampuan berpikir maju dan berkembang, sekaligus mengaktualisasikan diri sebagai pelaku-pelaku pembangunan, bertanggungjawab untuk melanjutkan cita-cita yang dirintis para pendahulu bangsa.
‘’Mari kita sambut momen sejarah peringatan hari Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia dengan tulus, semangat membara dan kesatuan yang mengakar dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia,’’ajak H Mukti.
Pj bupati ajak undangan yang hadir untuk merenungkan perjalanan bangsa. Dibalik detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, terbayang perjuangan berdarah dan air mata, pengorbanan tanpa pamrih demi Indonesia yang merdeka.
‘’Dengan kerendahan hati mari kita selipkan doa dan penghormatan kepada para Pahlawan yang telah gugur, para pejuang yang terus bertahan dan rakyat yang terus bersatu dalam berbagai rintangan untuk meraih kemerdekaan,’’ajak Pj Bupati lagi.(*)
Penulis : Mansurdin