TPT Longsor di Sumbermalang Situbondo, Satu Orang Meninggal 

- Jurnalis

Jumat, 22 November 2024 - 22:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tembok penahan tanah yang longsor/ambruk di Dusun Baderan Barat RT 02 RW 01, Desa Baderan, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Jumat (22/11/2025) pagi. 

Tembok penahan tanah yang longsor/ambruk di Dusun Baderan Barat RT 02 RW 01, Desa Baderan, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Jumat (22/11/2025) pagi. 

REALITAPUBLIK.ID — Peristiwa duka terjadi di Dusun Baderan Barat RT 02 RW 01, Desa Baderan, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Seorang warga yang sedang kerja bakti, tertimpa tembok penahan tanah (TPT) yang longsor/ambruk.

 

 

Naas, warga Baderan tersebut meninggal saat dilarikan ke puskesmas setempat. Korban meninggal diketahui bernama Samsul (54).

 

 

Menurut keterangan Kepala Desa Baderan, Ruslan Joni, peristiwa duka itu terjadi pagi tadi saat kondisi cuaca cerah berawan.

 

 

“Kejadiannya tadi pagi sekitar pukul 08.00 WIB,” ungkap Ruslan Joni kepada ketik.co.id, Jumat, 22 November 2024.

 

 

Ruslan Joni menceritakan peristiwa itu terjadi saat warga sedang kerja bakti di jalan raya samping kantor desa untuk persiapan menyambut pesta demokrasi rakyat (Pilkada) serentak 2024 sekaligus persiapan pembangunan plengsengan kantor desa setempat.

Baca Juga :  Polda Papua dan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Bersinergi Ungkap Kasus Penembakan Warga Sipil di Yalimo

 

 

“Kerja baktinya dimulai pukul 06.00 WIB. Ketika sedang kerja bakti, tiba-tiba TPT di sebelah Timur toilet kantor desa yang berdekatan dengan tiang listrik PLN mengalami longsor dan langsung menimpa korban yang saat itu sedang membersikan galian tanah,” tutur Pak Tinggi Joni (panggilan akrab Kepala Desa Baderan, Ruslan Joni).

 

 

Setelah itu, pihaknya langsung melaporkan peristiwa tersebut kepada pemerintah terkait.

 

 

“Saat itu juga kami langsung melaporkan kejadian longsor ke Muspika Sumbermalang dan instansi terkait,” ujarnya.

 

 

Tidak lama kemudian, pihak jajaran Muspika Sumbermalang, BPBD, Tagana Dinas Sosial, datang lokasi TPT yang longsor.

 

 

Sesaat setelah itu, jenazah korban yang berada di Puskesmas Sumbermalang dibawa ke rumah duka dengan menggunakan mobil ambulan untuk kemudian kebumikan.

Baca Juga :  Bareskrim Polri Sita Hotel Aruss Semarang, Terungkap Dibangun Hasil Pencucian Uang Judi Online

 

 

“Jenazah korban sudah dimakamkan di TPU dekat sini tadi siang sekira pukul 12.30 WIB, semoga Allah mengampuni segala dosa almarhum dan menerima amal ibadahnya, aamiin,” ucap Joni.

 

 

Disinggung usia TPT yang longsor, Joni mengungkapkan bahwa TPT di samping kantor Desa Baderan dibangun pada tahun 2003. “Jadi usianya TPT itu 21 tahun mas,” ujarnya.

 

 

Lebih lanjut, Joni mengatakan Desa Baderan terletak pada ketinggian sekitar 753 meter di atas permukaan air laut (MDPL). Sedangkan jumlah penduduk Desa Baderan sebanyak 2188 jiwa, 776 KK.

 

 

“Untuk itu saya mengajak seluruh masyarakat Baderan dalam menghadapi musim penghujan ini agar meningkatkan kesiapsiagaan terutama dengan potensi bencana alam khususnya longsor dan angin kencang,” ujarnya.

Baca Juga :  Polres Mojokerto Beri Santunan Duka Kepada Korban Ledakan di Puri

 

 

Kepala Desa Baderan berharap kepada pemerintah kabupaten Situbondo dapat segera membantu untuk mengantisipasi terjadinya longsor susulan.

 

 

“Terus terang kami sangat khawatir dengan kondisi saat ini di lokasi kejadian, jarak antara TPT yang longsor dengan tiang listrik PLN, bangunan ruang BPD dan toilet kantor desa sangat dekat sekali,” pungkasnya.

 

 

Sementara itu, menurut keterangan dari BPBD Kabupaten Situbondo, bahwa ukuran TPT yang longsor, tinggi 5 meter, panjang 4 meter dan tebal 30 cm. “Jumlah kerugian ditafsir kurang lebih mencapai Rp 20 juta,” kata Koordinator Pusdalops BPBD Kabupaten Situbondo, Puriyono. (Kim/Kim)

Berita Terkait

Setubuhi Anak Bawah Umur, Seorang Kakek Ditangkap Sat Reskrim Polresta Banyumas 
KRYD Selama 5 Hari, Polres Kebumen Amankan Pelaku dan Ratusan Botol Miras
Polisi Lumpuhkan Curanmor di Bukir Yang Merupakan Spesialis Wilayah Pasuruan
Polda Jatim Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor Lintas Kota, Amankan 134 Ranmor
Oknum Debt Kolektor Adira Finance Diduga Rampas Kendaraan Konsumen
Polres Jombang Bersama TNI, Bantu Pencarian Korban Tanah Longsor
Tudingan PusDek Dugaan Pungli di SD Kabupaten Malang, Kabid SD Dispendik Membantah
Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 25 Januari 2025 - 18:42 WIB

Setubuhi Anak Bawah Umur, Seorang Kakek Ditangkap Sat Reskrim Polresta Banyumas 

Sabtu, 25 Januari 2025 - 11:06 WIB

KRYD Selama 5 Hari, Polres Kebumen Amankan Pelaku dan Ratusan Botol Miras

Sabtu, 25 Januari 2025 - 01:23 WIB

Polisi Lumpuhkan Curanmor di Bukir Yang Merupakan Spesialis Wilayah Pasuruan

Jumat, 24 Januari 2025 - 18:03 WIB

Polda Jatim Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor Lintas Kota, Amankan 134 Ranmor

Jumat, 24 Januari 2025 - 14:31 WIB

Oknum Debt Kolektor Adira Finance Diduga Rampas Kendaraan Konsumen

Jumat, 24 Januari 2025 - 08:06 WIB

Tudingan PusDek Dugaan Pungli di SD Kabupaten Malang, Kabid SD Dispendik Membantah

Jumat, 24 Januari 2025 - 06:36 WIB

Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya

Kamis, 23 Januari 2025 - 19:26 WIB

Ironis ! Bullying Murid SDN Latek Bangil Terkesan Pembiaran dan Bungkam, Ada Apa?

Berita Terbaru